Senin, 11 April 2016

Orang Yang Meninggalkan Sholat

Kisah Nyata
Akibat Suka Meninggalkan Sholat

Suatu cerita yang telah berlaku beberapa tahun dulu di Makkah Kisah nyata. Sahabat, ada baiknya kita bisa mengambil hikmah dari cerita ini. Kisah ini datang dari tanah perkuburan Sa'raya, Makkah.


Pada beberapa tahun dahulu ada seorang perempuan yang berumur 40 tahun-an telah meninggal dunia.

Mereka telah mengusung jenazah beliau untuk di kebumikan di tanah perkuburan Al-Ma'ala yakni lebih kurang 2 kilometer dari masjidil haram selepas shalat Dzuhur.

Setelah sampai saja di tanah perkuburan tersebut, alangkah kagetnya mereka mendapati seekor ular yang berwarna hitam sebesar paha bersisik tebal telah berada di dalam liang lahat (dalam kubur tersebut).

SubhanAllah Keadaan ular tersebut amat mengerikan. Mereka pun terus berlalu dari situ dan membawa jenazah wanita tersebut ke tanah perkuburan yang lain yakni di tanah perkuburan Sa'raya lebih kurang setengah jam memandu dari situ (8 km jauhnya).

Setelah mereka sampai di tanah perkuburan tersebut, rupa-rupanya ular hitam yang sama juga telah menunggu jenazah wanita yang ingin di kebumikan di situ.

Allahu Akbar! Mereka mengambil keputusan untuk memindahkan serta mengangkat ular tersebut dan letakkan di luar yakni berjauhan sedikit dari kawasan tersebut dan mengkebumikan jenazah wanita itu (yang anehnya ular hitam itu tidak melakukan apa-apa bila disentuh oleh mereka).

Selepas sahaja mereka mengkebumikan mayat wanita itu, tiba-tiba ular hitam yang diletakkan berjauhan dari situ datang menjalar dengan pantas dan masuk ke dalam kubur wanita itu.

MasyaAllah Ular itu masuk ke dalam kuburan wanita itu…

Dengan seketika mereka mendengar bunyi seperti dahan-dahan pohon yang dipatah-patahkan dan apabila mereka melihat ke dalam kubur wanita tersebut, alangkah kagetnya mereka karena ular hitam sedang membelit jenazah wanita itu serta mematah-matahkan tulang jenazah itu.

SubhanAllah Ada beberapa orang yang berada di sekitaran kubur itu turut pingsan melihat kejadian itu. Selepas diselidiki kenapa perkara tersebut bisa terjadi? Rupa-rupanya sewaktu hayatnya, wanita tersebut suka melewat lewatkan shalatnya.

INI BARU SIKSAAN DI DUNIA AKIBAT MELEWATKAN SHALAT BAGAIMANA KALAU TIDAK SHALAT? Naudzubillah...

Sahabat, marilah kita ambil iktibar dan pedoman dari kisah ini. Sahabat sekalian Sudah berapa kali meninggalkan shalat? Sudah berapa kali melalaikan shalat? dan Sudah berapa kali meremehkan shalat? Tunjukkanlah jika kita Islam! Jaga shalat, jaga ahlaq, jaga pandangan, jaga kehormatan sahabat, dan jaga semua yang diperintahkan oleh-Nya.

Kita semua mau kembali ke dalam kampung halaman kan? Ya, kampung halaman kita adalah Surga! Yuk... Jangan lalaikan shalat kita Always shalat 5 waktu.

Kita sama-sama belajar, dan saling menasihati dan mengingatkan satu sama lain Itulah indahnya ukhuwah islamiah...



0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Press Release Distribution