Rabu, 21 November 2012

Siapakah yang Menjadi Penghuni Syurga?

PENGHUNI SYURGA

Rasulullah SAW bersabda, “Maukah kalian aku beritahu tentang penghuni syurga? Ia adalah orang lemah dan merendahkan diri (tawadhu`). Jika ia bersumpah atas nama Allah, pasti Allah memperkenankan sumpahnya. Maukah kalian aku beritahu penghuni neraka? Mereka adalah setiap orang yang ingin diagung-agungkan, bermegah-megahan dan sombong.” [Diriwayatkan Bukhori dan Muslim]

Rasulullah SAW bersabda, “Maukah kalian aku beritahukan siapa di antara kalian yang menjadi penghuni syurga? Nabi berada di syurga. Orang yang jujur berada di syurga. Orang Syahid berada di syurga. Orang yang mengunjungi saudaranya yang dipinggiran kota dan ia tidak mengunjunginya kecuali karena Allah berada di syurga.


Dan wanita-wanita kalian yang menjadi penghuni syurga adalah wanita-wanita yang penyayang dan melahirkan anak banyak. Jika suaminya marah atau ia sendiri marah, maka ia segera meletakkan tangannya di atas tangan suaminya lalu berkata, `Saya tidak bias tidur nyenyak hingga engkau ridha kepadaku`.

“Sesungguhnya penghuni syurga ialah orang yang kedua telinganya penuh dengan pujian kebaikan dari manusia dan ia mendengar hal tersebut. Dan penghuni neraka ialah orang yang kedua telinganya penuh dengan pujian kejelekan manusia kepadanya dan ia mendengarnya”.

Dalam hadits yang lain disebutkan, “Kalian hampir mengetahui penghuni syurga dan mana penghuni neraka!” Mereka berkata, “Bagaimana yang demikian wahai Rasulullah ?” Rasulullah SAW menjawab, “Dengan pujian yang baik dan dengan pujian yang tidak baik (Kutukan)”. [Diriwayatkan Ibnu Majah, para perawinya bisa dipercaya dan Albani meng-hasan-kan hadits tersebut dalam shahih Ibnu majah].

“Dan barang siapa taat kepada Allah dan Rasul-Nya, mereka itu akan bersama-sama dengan orang-orang yang dianugerahi nikmat oleh Allah, yaitu : Para Nabi, orang-orang yang jujur, orang-orang yang gugur sebagai Syuhada`, dan orang-orang shalih. Dan mereka itulah teman yang sebaik-baiknya”. (An-Nisa:69)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Press Release Distribution